Breaking
Mon. Feb 17th, 2025

BOGOR, Siber24jam.com – Perkumpulan Olahraga Domino Indonesia (PORDI) Kota Bogor menggelar pertandingan domino atau gaple di Jalan Salabenda Raya Atang Senjaya, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 untuk anggotanya.

Meskipun terbilang sederhana, namun pertandingan yang diikuti oleh anggota serta masyarakat luas ini juga diikuti antusias oleh para pemain.

“Memeriahkan secara sederhana pada HUT RI ke 77 ini. Meskipun hadiahnya tidak maksimal namun pesertanya mengikuti permainan dengan serius,” ucap Ichmar Hude kepada siber24jam.com.

Kata Ichmar, saat ini ada sekitar seratusan lebih anggota PORDI di Kota Bogor. Namun karena organisasi baru dan pihaknya masih melakukan sosialisasi kepada masyarakat luas khususnya pecinta domino.

“Kami perkirakan organisasi ini akan berkembang pesat dan memiliki banyak anggota. Sehingga pegiat olahraga domino semakin terwadahi dengan baik,” harap Ichmar.

Penulis : F. Nugraha

By Siber 24 Jam

Klik juga link medsos siber24jam.com di bawah

Related Post

WordPress Ads