Breaking
Sun. Mar 23rd, 2025

Pemkab Bogor dan BRAC Global Perkuat Kolaborasi untuk Percepatan Penanggulangan Kemiskinan

CIBINONG, Siber24jam.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menerima kunjungan Tim MEL BRAC Global di Graha Pancakarsa, Cibinong, pada Kamis (6/2/2025). Pertemuan ini membahas sinergi strategis antara Pemerintah Kabupaten Bogor dan BRAC Global dalam mempercepat upaya penanggulangan kemiskinan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 

Dalam kesempatan tersebut, Ajat Rochmat Jatnika menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin, terutama dalam menangani berbagai isu sosial seperti kemiskinan, pengangguran, stunting, dan kesehatan.

“Kami sangat membutuhkan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk BRAC Global, untuk menangani masalah kemiskinan secara efektif. Sinergi ini akan memperkuat strategi Pemkab Bogor dalam menciptakan program-program yang lebih berdampak,” ujar Ajat.

Sementara itu, Direktur BRAC Indonesia, Abdulrahman Sem Bakar, mengungkapkan kebanggaannya dapat bekerja sama dengan Pemkab Bogor dan berbagi pengalaman dengan berbagai pihak internasional yang tergabung dalam Tim MEL BRAC Global.

 

“Kami sangat mengapresiasi penerimaan hangat dari Pemkab Bogor. Kami juga terkesan dengan kemajuan yang telah dicapai dalam tata kelola pemerintahan di daerah ini,” katanya.

 

BRAC, sebagai organisasi non-pemerintah internasional yang berbasis di Bangladesh, menjalankan program penanggulangan kemiskinan melalui pendekatan “Graduasi”. Program ini telah diterapkan di Indonesia sejak Februari 2023, dengan Kabupaten Bogor menjadi daerah pertama yang mengimplementasikannya.

 

“Kami yakin bahwa dengan pendekatan graduasi yang dilakukan secara konsisten, angka kemiskinan di Indonesia dapat ditekan lebih cepat,” tambah Abdulrahman.

 

Tim MEL BRAC Global menegaskan komitmennya untuk terus mendukung Pemkab Bogor dalam upaya percepatan pengentasan kemiskinan, guna memberikan dampak positif bagi masyarakat di wilayah ini.

By Siber 24 Jam

Klik juga link medsos siber24jam.com di bawah

Related Post

WordPress Ads